H2FM – Penjabat (Pj) Bupati Pulang Pisau Hj Nunu Andriani didampingi Sekda Pulang Pisau Tony Harisinta, Kepala Dinas PUPR Pulang Pisau Usis I Sangkai, memonitoring pembangunan rehabilitasi Jembatan Djanias Djangkan, Jumat 19 Juli 2024.
Ia menyebut, jembatan Djanias Djangkan ini merupakan salah satu akses utama masyarakat pengguna jalan menuju wilayah perkotaan Pulang Pisau dan lintas provinsi.
Lanjut Nunu, pihaknya menekankan agar pembangunannya sesuai dengan harapan bersama. Karena, jembatan ini salah satu akses utama menuju perkotaan dan lintas provinsi, jadi tingkat keamanannya lebih diperhatikan agar masyakarat merasa aman dan nyaman. Ini juga bagian dari program kita Basewut.
Sementara perlu diketahui, anggaran pembangunan rehabilitasi Jembatan Djanias Djangkan bersumber dari dana APBD TA 2024 dengan nilai Rp 3 miliar lebih. Dan, dipastikan pembangunannya selesai diakhir Juli 2024 ini.(Ayu Widya Putri)